Dentingan Fleedwood Mac dalam musik akustik Big Love menemani tiap
tuts keyboard dan degup jantungku sore ini. Ada apa dengan waktu yang memisahkan kedua manusia dalam waktu lama, cinta? ketakutan? egoisme? Cinta yang membuat
ruang-ruang sepi, ingatan yang mengakar, udara yang terpatri dalam setiap isapan, suara yang mendenting dan
menggantung dalam tiap ingatan, bersemayam dan menetap kuat. Itukah aku, kamu, dia, mereka, kita?
Didalamnya, membawa ingatan
pada setiap pohon-pohon yang tumbuh tegar terlewati satu persatu di sisi jalan, pemandangan yang lengkap di balik jendela mobil. Matahari pagi berwarna
orange pekat bermain-main diantara dedaunan. Desing mesin mobil yang nyaris
tak terdengar, menenggelamkan pandangan pada setiap kehidupan di pinggir jalan
yang terlewati. Segelintir penduduk berjalan dengan degup langkahnya
masing-masing. Matahari menangkap satu persatu bayangan, dalam diam dan
bergerak.